Selain mematuhi Kebijakan Developer dan Ketentuan Platform Facebook, semua game yang diajukan harus lulus Tinjauan Kualitas tambahan agar diizinkan masuk ke Platform Game Instan.
Developer harus memastikan bahwa semua game mereka yang disetujui mematuhi Pedoman Kualitas ini. Pelanggaran pedoman kualitas yang berulang atau berat dapat mengakibatkan tindakan penegakan peraturan, termasuk menangguhkan atau menghapus game Anda, atau menghapus akses Anda dan akses game Anda ke platform Game Instan.
Platform Game Instan juga menyediakan beberapa opsi untuk mendistribusikan game di Facebook. Semua Game Instan yang mematuhi Pedoman Kualitas kami dapat memenuhi syarat untuk distribusi Play Tab atau Play Lab, bergantung pada Kriteria Kualitas Platform tertentu yang dijelaskan di halaman ini.
Semua Game Instan harus mematuhi Pedoman Kualitas ini:
Game harus transparan dan jujur tentang pengalaman gaming yang diberikan kepada pemain.
Mekanisme monetisasi harus diterapkan dengan benar untuk meningkatkan pengalaman pemain.
Semua game harus dapat diakses dan berfungsi, memberikan hiburan bagi pemain tanpa menghalangi pengalaman mereka dengan sering terjadinya kesalahan game atau fungsi yang tidak jelas.
Game menunjukkan mekanisme gameplay yang mantap dan menarik
Semua game harus menyenangkan, berkualitas, dan memberikan pengalaman gameplay yang kaya bagi pemain.
Platform Game Instan ditujukan untuk menyediakan konten berkualitas dan mendorong pengalaman pengguna yang positif. Semua Game Instan yang mematuhi Pedoman Kualitas kami dapat memenuhi syarat untuk distribusi Play Tab atau Play Lab setelah lulus Tinjauan Kualitas. Model distribusi akan ditentukan berdasarkan Pedoman Kualitas dan Kriteria Kualitas Platform yang dijelaskan di bawah ini.
Kriteria Kualitas Platform (PQC) dinyatakan lulus dengan:
Persyaratan PQC untuk tingkat Play Tab tidak akan berlaku untuk Game Instan yang baru diluncurkan selama 90 hari pertama untuk memberi game itu waktu untuk menyesuaikan diri dengan platform dan menunjukkan kemampuan kinerjanya. Kualifikasi PQC juga tidak akan mendiskualifikasi Game dari tingkat Play Tab untuk pergeseran harian di atas atau di bawah ambang batas. Game harus berkinerja di bawah ambang batas untuk jangka waktu yang lama sebelum berdampak pada tingkat Anda.
Setelah lulus Tinjauan Kualitas, Game Instan Anda akan dievaluasi berdasarkan Kriteria Kualitas Platform, dengan Pedoman Kualitas Game dan Kriteria Kualitas Platform yang menentukan tingkat distribusi untuk Game Instan Anda:
Play Tab: Game Instan di tingkat Play Tab akan didistribusikan di seluruh permukaan penemuan organik kami (misalnya Facebook Gaming Tab, unit Post Play Session, pintasan Pemain ke game tersimpan) dan tersedia untuk kemungkinan promosi di unit editorial. Unit editorial adalah ruang tetap yang konsisten di Play Tab yang menampilkan ikon dan deskripsi game.
Play Lab: Game Instan di tingkat Play Lab akan didistribusikan di platform Facebook Play, tetapi tidak akan didistribusikan di permukaan penemuan organik atau editorial kami. Game Instan di Play Lab akan memiliki opsi untuk membuat halaman game dan mengembangkan basis pemain melalui akuisisi pengguna berbayar, penemuan sosial, dan pembangunan komunitas. Game Instan ini dapat dicari di dalam aplikasi Facebook.